Saturday, September 22, 2012

Jawaban Kelompok 11

1. Apa yang menyebabkan Paus Atlantik Utara terancam punah ?
Jawaban :

Paus atlantik utara terancam punah karena diburu. Paus ini diburu karena minyaknya. Karena perburuan, status paus ini dilindungi namun kini dikhawatirkan kepunahan tak bisa dicegah. Berdasarkan data dari Administrasi Kelautan dan Perikanan AS (NOAA), populasi spesies ini diperkirakan sekitar 300-400 ekor. Kini karena sudah dilarang penangkapannya, paus ini menghadapi ancaman dari canggihnya teknologi pemancingan dan tabrakan dengan kapal. Belum lagi perubahan habitat, perubahan iklim dan kontaminasi air laut oleh industri semakin mengancam keberadaan paus ini.

2. Setelah membaca artikel mengenai “Hiduplah seperti Lebah”, apakah artikel tersebut dapat menginspirasi anda ? jika iya, keunikan apa yang terdapat pada hewan tersebut ?
Jawaban :

Sangat menginspirasi. keunikan lebah adalah: Lebah adalah pribadi yang tangguh dan mandiri. Lebah juga memiliki kharisma dengan sengatannya sebagai pertahanan diri. Begitupun seharusnya manusia. Manusia seharusnya bisa mandiri, tangguh, dan memiliki karisma dalam hidupnya selain itu Lebah juga memiliki sifat kreatif dan inovatif. Ia mampu membangun sarangnya di gunung–gunung, pepohonan, dan juga di gua. Manusia bisa mencontohnya, tapi bukan berarti kita harus membangun rumah di gunung, pohon, dan gua seperti lebah. Kita hanya belajar dari sifat lebah yang kreatif dalam hidupnya. keunikan lebah lainnya, 

Lebah hanya memakan hal yang baik (sari bunga) dan menghasilkan hal yang baik pula untuk orang lain (madu). Bagitu pun manusia. Kita hendaknya bisa belajar dari lebah untuk selalu makan makanan yang halal dan baik, dan kita harus menjadi makhluk yang bermanfaat dan selalu menebar kebakan bagi orang lain.

Lebah akan marah bila sarang atau salah satu dari mereka diganggu. Itu artinya mereka memiliki tali persaudaraan yang kuat. Kita pun seharusnya memiliki itu. kita harus saling menolong sesama manusia, bukan sebaliknya (saling menghancurkan).

Lebah juga dikenal sebagai makhluk yang kuat. Lebah akan dengan mundah melawan menggunakan sengatannya apabila ia merasa terganggu. Ini juga mengajarkan kepada kita bahwa kita jangan jadi makhluk yang lemah daam mengarungi kehidupan. Tapi bukan juga memanfaatkan kekutaan untuk melakukan hal yang tidak baik.

3. Bagaimana pendapat anda tentang punahnya beberapa spesies dalam artikel “Dampak Pencemaran Lingkungan” ? dapatkah kalian menyebutkan contoh lain?
Jawaban :

Sebaiknya manusia memperhatikan lingkungan agar dampak pencemaran lingkungan tidak mengakibatkan kepunahan spesies. Contoh lainnya adalah kasus pembuangan limbah detergent ke dalam sungai yang mengakibatkan spesies ikan di sungai menjadi mati.

4. Mengapa ikan paus bungkuk dapat terdampar dipinggir kolam renang? Padahal secara postur tubuh ikan paus memiliki ukuran tubuh yang paling besar?
Jawaban :

Kejadian itu seperti dikutip Mirror, seakan-akan kolam renang air laut itu menjadi kuburan bagi ikan paus tersebut. Ikan tersebut telah mati kemudian tersapu oleh ombak sehingga sampai di pinggir kolam renang di kawasan pantai Newport.

5. Mengapa nyamuk menjadi hewan yang paling berbahaya?
Jawaban :

Nyamuk anopheles dan aides aigepty, nyamuk pembawa parasit penyebab malaria dan dbd. Menurut para ahli, nyamuk itu telah menyebabkan kematian 50% manusia sejak zaman batu. Hingga saat ini, setidaknya telah lebih dari 200 juta orang meninggal akibat malaria dan dbd setiap tahun.
Share this post
  • Share to Facebook
  • Share to Twitter
  • Share to Google+
  • Share to Stumble Upon
  • Share to Evernote
  • Share to Blogger
  • Share to Email
  • Share to Yahoo Messenger
  • More...

0 comments:

Post a Comment